Selama kurang lebih 1 bulan sejak diumumkannya kasus positif di Indonesia, angka kejadian covid-19 terus mengalami lonjakan sampai mencapai 4557 pertanggal 13 Januari 2020. Demi kemanusiaan hampir semua rumah sakit klinik/fasilitas kesehatan dengan seluruh tenaga medis dokter perawat dan tenaga medis lainnya bergerak untuk melakukan penanganan dan perawatan pasien covid-19, namun sampai saat ini problem yang dihadapi adalah masih terbatasnya APD yang tersedia untuk para pejuang kesehatan tersebut. APD merupakan syarat mutlak yang harus ada dalam penanganan, yang merupakan salah satu cara mencegah transmisi/ penularan virus corona ini.

Rektor Universitas ‘Aisyiyah Yoggyakarta (UNISA) Warsiti, S.Kp.,M.Kep.,Sp.Mat menuturkan bahwa,  sebagai universitas berwawasan kesehatan, menyadari betul APD adalah kebutuhan yang mendesak. Oleh karena itu dengan dilandasi oleh spirit Al Maun unisa telah melakukan berbagai program sebagai bentuk respon aktif unisa dalam pencegahan penyebaran virus corona ini. Salah satunya adalah dengan melakukan penggalangan penggalangan dana melalui Unisa peduli, ZIS civitas akademika dan CSR dalam bentuk pengadaan APD. APD Kesehatan yang siap kita kirim berupa baju hazmat /Gown sejumlah 1000, masker bedah 1000pcs, masker N95dan masker kain (re use) produksi unisa.

Warsiti menambahkan, bahwa sebelumnya Unisa juga telah memproduksi masker re use dan juga handsanitizer untuk seluruh pegawai unisa dan termasuk semua security dan cleaning service selain itu juga diberikan  kepada Mitra unisa.

APD ini rencana akan diberikan  kepada beberapa rumah sakit dan klinik Muhammadiyah dan Aisyiyah dan beberapa rumah sakit swasta mitra Unisa secara bertahap. Di antaranya RS Surya Medika PKU Muhammadiyah Sumbawa, RSU PKU Muhammadiyah Yogyakarta, RS PKU Muhammadiyah Gamping, RS PKU Muhammadiyah Bantul, RS PKU Muhammadiyah Wonosobo,  RS PKU Muhammadiyah Nanggulan, RSIA Kota Gede,  RSU ‘Aisyiyah Muntilan,  Klinik ‘Aisyiyah Sewugalur Kulonprogo, Klinik ‘Aisyiyah Panjatan Kulonprogo, Klinik ‘Aisyiyah Moyudan, Klinik DSM UNISA, RS PKU Muhammadiyah Wonosari, RSIA PKU Muhammadiyah Kotagede, RS PKU Muhammadiyah Delanggu, RSIY PDHI, RS Nur Hidayah Bantul, RS Ghrasia yogyakarta.

Tahap pertama dikirim APD ke RS Sumbawa dan sudah diterima pada 11 April 2020 lalu. Tahap berikutnya tim Unisa Peduli mengantar langsung ke beberapa RS di wilayah DIY dan lainnya dikirimkan melalui jasa pengiriman paket, Senin (13/4).

Sementara itu Direktur RS PKU Muhammadiyah Bantul, dr. Widiyanto Danang Prabowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada UNISA yang telah menyumbangkan APD. ‘’Bantuan ini sangat bermanfaat dan berguna bagi tenaga medis di RS PKU Muhammadiyah Bantul’’, katanya.

 

Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas ’Aisyiyah Yogyakarta merilis buku berjudul Krisis Komunikasi dalam Pandemi Covid-19 (6/4). Buku setebal 288 halaman ini berisi kajian tentang persoalan pandemi Covid-19 dalam perspektif Ilmu Komunikasi. Sebanyak empat puluh empat penulis terlibat dalam kolaborasi penerbitan buku yang dieditori Dr. Fajar Junaedi ini.

“Keterlibatan kami dalam penerbitan buku ini menjadi bentuk kontribusi keilmuan prodi Ilmu Komunikasi menghadapi pandemi Covid-19,” ujar kaprodi Ilmu Komunikasi Universitas’Aisyiyah Wuri Rahmawati, M.Sc.

Buku ini terdiri dari tiga bagian, yaitu bagian pertama, mengeksplorasi tentang perlunya aktualisasi komunikasi, baik secara teori, riset dan praktek, dalam menghadapi pandemi.

Bagian kedua mengangkat tentang persoalan komunikasi publik yang dilakukan pemerintah kala menghadapi Corona Covid-19. Kegagapan pemerintah pusat mengelola komunikasi publik justru menambah kepanikan masyarakat.  Bagian terakhir membahas tentang relasi media dan publik dalam informasi Corona Covid-19, baik media massa maupun media sosial yang ditulis berdasarkan riset dan konseptual.

Proyek penerbitan buku ini selain melibatkan Program Studi Ilmu Komunikasi di berbagai kampus, yaitu Universitas Muhammadiyah Sumatra Utara, Universitas Muhammadiyah  Maluku Utara, Universitas Muhammadiyah Buton, Universitas Muhammadiyah Ponorogo, Universitas Muhammadiyah  Cirebon, Universitas Muhammadiyah Surakarta,  Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Muhammadiyah Bandung, Universitas Muhammadiyah  Jakarta, Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, dan Universitas Muhammadiyah  Yogyakarta.

Ketua umum APIK PTMA, Muhammad Himawan Sutanto M.Si menyatakan bahwa keseluruhan hasil penjualan buku akan disumbangkan kepada Lazismu sebagai donasi untuk membantu tenaga medis dan masyarakat yang terkena dampak Covid-19. “Bahkan editor dan para penulis pun tidak mendapatkan royalti dan tidak mendapatkan gratis. Semua membeli sebagai bentuk donasi,” jelasnya. Pemesanan buku  ini bisa melalui nomor WA 087734608747.

 

Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta memberikan subsidi kuota bagi mahasiswa aktif semester genap Tahun Akademik 2019/2020. Pemberian subsidi ini untuk mendukung  kuliah dan ujian  online di tengah situasi krisis Covid 19. Hal tersebut tertuang pada Surat Edaran Rektor No. 327/UNISA/Au/III/2020.

Rektor Unisa Yogyakarta, Warsiti., S.Kp.,M.Kep., Sp.Mat menjelaskan setiap mahasiswa aktif akan mendapatkan subsidi sebesar Rp.250.000. Pemberian subsidi tersebut diwujudkan dalam bentuk pemotongan biaya pendidikan (SPP Tetap/SPP Variabel) pada semester gasal TA 2020/2021.

Lebih lanjut Warsiti mengingatkan bahwa saat ini mahasiswa tidak libur tapi belajar dirumah. Mahasiswa harus tetap mengikuti kuliah dan ujian online. Unisa Yogyakarta memberlakukan kuliah online sejak 14 Maret 2020 dengan menggunakan E-Learning sesuai dengan edaran yang telah dikeluarkan rektor sebelumnya. Selain itu mengoptimalkan penggunaan Media Daring  dalam pembimbingan tugas akhir  dan tugas lainnya

‘’Melalui pembelajaran online mahasiswa dapat mengakses materi pembelajaran, melihat video tutorial, diskusi dengan teman dan dosen, unduh dan submit tugas, ujian online, lihat nilai, dan kegiatan akademik lainnya’’, kata Warsiti

RECRUITMENT NERS RSKIA SADEWA YOGYAKARTA
Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh
Diberitahukan kepada Alumni UNISA bahwa RECRUITMENT NERS RSKIA SADEWA YOGYAKARTA. Kirim dokumen dan lamaran lewat email HRD.Sadewaku@gmail.com.
Persyaratan umum :
1. Wanita
2.Maksimael 30 tahun
3.Pekerja keras dan mampu bekerja dalam tim
Dokumen yang diemail :
1. Surat lamaran pekerjaan
2. CV
3. Foto berwarna
4. Scan Ijazah dan transkrip Nilai
5. Scan STR
6. Scan KTP
7. Sertifikat dan data pendukung lain
Untuk informasi selengkapnya bisa menghubungi CP 0274
489118 atau membuka tautan https://www.instagram.com/p/B-dbT3SButw/?igshid=i5lln7e6swq7
Demikian disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh
Biro Kemahasiswaan dan Alumni