Peran Mahasiswa Hadapi Pandemi Dalam Roadshow Semarak Milad Muhammadiyah
Dalam rangka menyemarakkan Milad Muhammadiyah ke 109, Muhammadiyah Covid Command Centre (MCCC) Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengajak Universitas `Aisyiyah Yogyakarta mengadakan Seminar Roadshow keseluruh Perguruan Tinggi Muhammadiyah `Aisyiyah (PTMA), Rabu (17/11) di Hall Baroroh Baried Gedung Siti Walidah.
Seminar Roadshow PTMA Tangguh Pandemi yang mengusung tema Peran Mahasiswa Dalam Gerakan Optimis Hadapi Pandemi, diadakan secara daring dan luring melalui platform Zoom dan channel Youtube MCCC.
Wakil Ketua MCCC PP Muhammadiyah Bachtiar Dwi Kurniawan, S.Fil.l., MPA dalam sambutanya mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Unisa Yogyakarta, yang telah ikut serta dalam kegiatan seminar ini. Bachtiar juga mengatakan Unisa Yogyakarta turut andil memberikan manfaat didalam kondisi pandemi seperti saat ini.
“Bukan hanya memberi manfaat kepada manusianya saja, tetapi manfaat bagi seluruh alam semesta,” tutur Bachtiar.
Dr. Mufdlilah, S.Pd., S.SiT., M.Sc selaku Wakil Rektor III Unisa Yogyakarta berujar bahwa MCCC sangat totalitas dalam penanganan pandemi, mulai dari memberikan edukasi kepada masyarakat serta membantu dalam vaksinasi patut diberikan apresiasi yang tinggi.
“Saya mewakili seluruh civitas akademika Unisa Yogyakarta mengucapkan banyak terimakasih kepada MCCC karena banyak dilibatkan kedalam kegiatan penanganan pandemi Covid-19 ini, dari mulai tempat hingga relawan yang sangat bermanfaat bagi banyak orang, dan ini akan selalu menjadi kebersamaan antara MCCC dan Unisa Yogya yang selalu berkomitmen untuk terus mencegah dan menghentikan pandemi Covid-19,” ucap Mufdlilah. Narasumber dalam acara ini mengundang Agung Nugroho, S.Gz., M.P.H Ketua Program Studi S1 Gizi Unisa Yogyakarta, dan Budi Santoso, S.Psi. M.K.M yang merupakan Koordinator Disinfokam MCCC PP Muhammadiyah.